PUNCAK PERINGATAN HUT KEMERDEKAAN RI KE-78 MAN 2 BOJONEGORO


MAN 2 Bojonegoro kembali diwarnai nuansa merah putih tahun ini. Tepatnya dalam acara puncak peringatan hari kemerdekaan RI yang ke 78 yang digelar pada hari kamis 31 Agustus 2023 di halaman MAN 2 Bojonegoro.

Puncak perayaan kali ini diawali dengan apel pagi yang dimulai pukul 07.00. Bertindak sebagai Pembina Apel adalah DRS. H. Bambang Wiyono, M.Pd. selaku Kepala MAN 2 Bojonegoro yang sekaligus membuka dan meresmikan acara puncak perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-78. Dan apel yang tutup dengan bacaan do’a yang dipimpin oleh Agus Kamaluddin, S.Pd I. kali ini diikuti oleh siswa-siswi MAN 2 Bojonegor dan seluruh dewan guru dan karyawan MAN 2 Bojonegoro dengan balutan busana peserta apel berwarna merah (untuk atasan) dan putih (untuk bawahan).

Di penghujung acara apel dilakukan penyerahan piala dan hadiah untuk siswa-siswi MAN 2 Bojonegoro yang telah meraih prestasi dalam ajang PORSENI (Pekan Olah Raga dan Seni) MA Kabupaten Bojonegoro tahun 2023 serta penyerahan piala bagi tim PASKIBRA MAN 2 Bojonegoro yang berhasil meraih juara 1 Putra dan Juara 2 Putri Potensial dalam ajang LKBB GANAPRASTA Tingkat Provinsi Jawa Timur tahun 2023. Diserahkan juga piala dan hadiah bagi siswa siswi yang meraih prestasi di ajang lomba bulu tangkis oleh PBSI Bojonegoro dan Kejurda Bupati Cup serta KSM Kementerian agama Kab. Bojonegoro.

Berikut ini adalah daftar siswa-siswi MAN 2 Bojonegoro yang meraih prestasi di ajang bergengsi PORSENI MA Kab. Bojonegoro 2023:

  • Juara 1 Bulu Tangkis Ganda Putra ( Atlit : Muhammad Najib Fadli XII Agama dan Robby Putra Perdana XII IPA 1 / Pembina Ali Harfani, S.Pd.)
  • Juara 1 Bulu Tangkis Ganda Putri ( Atlit : Saskia Ainur Rohman XII IPA 1 dan Ratna Karitya Indah P X H. / Pembina Ali Harfani S,Pd.)
  • Juara 1 Bola Voli Putra ( Atlit : Team Bola Voli Putra MAN 2 Bojonegoro / Pembina Abdul Aziz, S.Pd.)
  • Juara 1 Pencak Silat Seni Putra ( Atlit: Apri Dwi Wijaya XII IPS 2 / Pembina : Yuliyatno, M.Pd.)
  • Juara 1 Pencak Silat Seni Putri ( Atlit: May Nurul Cahyani XI A / Pembina: Yuliyatno, M.Pd.)
  • Juara 2 Cipta Baca Puisi ( Atlit : Intan Nur Fauziah R. XII Agama / Pembina : Agus Kamaluddin, S.Pd I.)
  • Juara 2 Atletik lari 800 M ( Atlit : Fanni Fadilah XII IPS 2 / Pembina : Aty Febrianti, S.Pd.)
  • Juara 2 Musyabaqoh Fahmil Qur’an ( Atlit : Meiza Arviefta Firdaus XII IPA 2, Khoiril Barirroh X D, Elok Ari Mei Sastro W X A / Pembina : Ahmad Qorib, M.Pd I.)
  • Juara 2 Pencak Silat Seni Putra ( Atlit : Ahmad Ivan Sofiyuddin X E / Pembina : Yuliyatno, M.Pd.)
  • Juara 2 Pencak Silat Seni Putri (Atlit : Wahyu Retno Lestari X H / Pembina : Yuliyatno, M.Pd.)
  • Juara 2 Futsal ( Atlit : Team Futsal Putra MAN 2 Bojonegoro / Pembina : Moch. Ahsanul Hakim, S.Pd.)
  • Juara 2 Pidato Bahasa Inggris ( Atlit : Dia Eka Rosita Wati XII IPS 3 / Pembina : Sulistiowati, M.Pd.)
  • Juara 3 Singer ( Atlit : Zafera Lutfiana XI C / Pembina : Ali Syafaat, M.Pd I.)
  • Juara 3 Lari 5000 M Putra  (Atlit : Rafi Cholilul Putra XI D / Pembina : Aty Febrianti, S.Pd.)
  • Juara 3 Tenis Meja Ganda Putra ( Atlit : Ahmad Anggis Saputra XI E dan M. Robitul Kamal XII IPA 1 / Pembina : Nur Kholik, S.Pd.)
  • Juara 3 Tenis Meja Tunggal Putra ( Atlit : Muhammad As’ad XI B / Pembina : Nur Kholik, S.Pd.)

Berikut ini adalah daftar siswa-siswi MAN 2 Bojonegoro yang meraih prestasi di ajang bergengsi cabang Bulu Tangkis Oleh PBSI Bojonegoro 2023:

  • Juara 1 Bulu Tangkis Tunggal Putri PBSI Bojonegoro ( Atlit : Saskia Ainur Rohman XII IPA 1 / Pembina ; Ali Harfani, S.Pd.)
  • Juara 3 Bulu Tangkis Putri PBSI Bojonegoro ( Atlit : Wafiq Azizah XII Bahasa / Pembina : Ali Harfani, S.Pd)

Berikut ini adalah daftar siswa-siswi MAN 2 Bojonegoro yang meraih prestasi di ajang bergengsi cabang Sepak Takraw di ajang Bupati Cup Bojonegoro 2023:

  • Juara 3 Sepak Takraw Bupati CUP ( Atlit : Team Sepak Takraw Putri MAN 2 Bojonegoro / Pembina : Nur Kholik, S.Pd)

Berikut ini adalah daftar siswa-siswi MAN 2 Bojonegoro yang meraih prestasi di ajang bergengsi KSM Kimia Tingkat Kabupaten Bojonegoro 2023:

  • Juara 2 KSM Kimia Tingkat Kabupaten Bojonegoro ( Atlit ; Pramudya Cahyo D. XI D / Pembina : Fenti Rahmawati, S.Pd)

Dan yang terakhir adalah daftar siswa-siswi MAN 2 Bojonegoro yang meraih prestasi di ajang bergengsi LKBB Se-Jawa Timur tahun 2023:

  • Juara 1 Potensial LKBB Putra Tingkat Jawa Timur 2023 ( Atlit : Team LKBB Putra MAN 2 Bojonegoro / Pembina : Indah Sri Utaminingsih, S.Pd.)
  • Juara 2 Potensial LKBB Putri Tingkat Jawa Timur 2023 ( Atlit : Team LKBB Putri MAN 2 Bojonegoro / Pembina : Indah Sri Utaminingsih, S.Pd.)

Pemberian hadiah dan piala bagi siswa-siswi berprestasi  MAN 2 Bojonegoro diserahkan oleh Bapak Kepala MAN 2 Bojonegoro Drs. H. Bambang Wiyono, M.Pd. yang selanjutnya diteruskan  oleh Waka Bidang Humas (Agus Kamaluddin, S.Pd I.) berlangsung gemuruh dan diwarnai sorak histeris oleh perserta apel sebagai wujud rasa bangga atas segudang prestasi yang telah ditorehkan oleh siswa-siswi terbaik MAN 2 Bojonegoro.

Setelah apel selesai dilanjutkan dengan pesta rombong (bazar) yang pesertanya adalah siswa-siswi MAN 2 Bojonegoro dengan jumlah stand mencapai 24 stand sesuai dengan jumlah Rombongan Belajar (rombel) di MAN 2 Bojonegoro. Bazar kali ini sumua bernuansa merah putih mulai dari warna barang dan makanan yang diperdagangkan sampai warna Stand yang didirikan oleh para peserta bazar. Sehingga terkesan hari itu MAN 2 Bojonegoro benar-benar memerah putih.

Mengiringi bazar yang sedang berjalan, berlangsung pula lomba-lomba yang menambah meriahnya acara puncak perayaan hari kemerdekaan RI ke 78 di MAN 2 Bojonegoro. Lomba yang diikuti oleh siswa-siswi dan guru serta karyawan MAN 2 Bojonegoro tersebut adalah lomba menuang air, dan lomba balon bergoyang. Disela-sela lomba, juga disemarakkan dengan penampilan siswa-siswi MAN 2 Bojonegoro yang menggoyang stand bazar dan lomba dengan alunan lagu-lagu yang mereka perdendangkan.

Acara yang berakhir pada pukul 12.00 tersebut diakhiri dengan pengumuman dan sekaligus penyerahan hadiah bagi para pemenang Bazar dan lomba-lomba yang terdiri dari lomba Estafet Air, Jiged Balon, Injak Balon serta Penilaian atas Stan Bazar dari masing-masing kelas. dengan kategori stand terbaik dan stand favorit. Stand terbaik 1 kelas X E                , Stand terbaik 2 kelas X B, dan stand terbaik 3 adalah kelas XII Agama. Sementara stand favorit berhasil diraih oleh kelas XII IPA 1. Sedangkan dalam kategori lomba, juara 1 lomba Estafet Air adalah kelas XII basahasa, disusul oleh kelas XI G dan kelas XI E sebagai juara 3. Untuk juara lomba Jagod Balon dimenangkan oleh kelas XI G, juara 2 adalah kelas XII Bahasa dan juara 3 disabet kelas XII IPS 2. Dalam ajang ini, lomba terakhir yang dipertandingkan adalah lomba Injak Balon yang dikhususkan bagi Bapak dan Ibu guru serta karyawan MAN 2 Bojonegoro, dan keluar sebagai juara 1 dalam lomba ini adalah Ibu Fathur Rohmah, S.Pd. disusul oleh Bapak Nizar Hariri, S.Pd. sebagai juara 2, dan juara 3 adalah Bapak Ali Syafaat, M.Pd I. Bravo MAN 2 Bojonegoro. MAN 2 Bojonegoro siap mendunia. (A.K & Team Humas MAN 2 Bojonegoro)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *